Tuesday, 10 November 2015

Tips pemakaian Cream Wajah



Umumnya wanita menggunakan krim wajah untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari dan faktor lingkungan lainnya. Selain itu krim wajah juga dapat menutrisi dan melembabkan kulit, meningkatkan kesehatan jaringan kulit, mencegah dehidrasi serta menjaga kulit tetap lembut dan indah. Berikut tips mengoleskan atau menggunakan krim wajah dengan benar yang harus Anda ketahui.

Bersihkan wajah. Sebelum mengoleskan krim pada wajah Anda, cucilah terlebih dahulu wajah dengan pembersih yang sesuai dengan tipe kulit Anda. Jangan lupa mengoleskan pembersih dengan gerakan memutar dan cucilah dengan air dingin setelahnya. Selanjutnya oleskan facial toner untuk menghilangkan minyak berlebih, kotoran atau sisa makeup pada wajah Anda.  Setelah itu keringkan hingga Anda siap mengoleskan krim wajah.

Mengoleskan krim. Cucilah tangan Anda sebelum menyentuh kulit wajah untuk mencegah bakteri menyebar pada kulit Anda. Setelah itu ambillah secukupnya krim wajah dan oleskan dengan lembut pada wajah Anda. Saat krim telah dioleskan merata, ulaslah dan tepuk dengan lembut kulit wajah Anda dan pastikan krim tidak mengenai bagian kulit di bawah mata. Selanjutnya pijatlah kulit wajah dengan gerakan memutar hingga krim menyerap ke dalam kulit. Usaplah wajah dengan handuk atau tisu untuk mengeringkannya. Jangan lupa mengoleskan krim pada leher seperti langkah diatas. Pastikan juga Anda mengoleskan krim wajah 30 menit sebelum menggunakan makeup atau sebelum tidur, agar krim benar-benar meresap pada kulit wajah dengan sempurna.

Ada banyak jenis krim wajah yang beredar di pasaran. Gunakanlah krim wajah yang sesuai dengan tipe kulit Anda serta lakukan langkah diatas untuk mendapatkan hasil yang sempurna. Jangan lupa untuk mempraktekkan gaya hidup sehat sehingga kecantikan yang Anda dapatkan benar-benar alami.

Sumber Artikel :
Rumahtips

No comments:

Post a Comment